Mamalehe kitchen ~ My inspiring world

Selamat datang di dapur miniku, Mamalehe Kitchen. Nama "mamalehe" ada diciptakan oleh belahan jiwa kami, My Alyssa. Panggilan sayang untuk aku, ibunya. Disini tempatku menuangkan segala inspirasi dan cinta. Sebesar cinta & sayangku untuk dua cintaku : Suamiku dan Anakku. Enjoy your stay ! Feel free utk mencoba semua resep yg ada disini.

Saturday, April 28, 2007

Bride & Groom in Blue Cake

Cake Hantaran Untuk Calon Pengantin

Beberapa wkt yg lalu a very good friend of mine, Memei, minta dibuatkan cake untuk saudaranya yang akan menikah minggu ini. Karena the bride to be suka bgt ama warna biru. Jadilah nuansa cakenya biru banget. Sampe ke gaun pengantinnya yg nanti dipakai juga biru.

Bride & Groom in Blue



The couple ....




Just married ...




Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Thursday, April 26, 2007

Train Adventure in Safari Park Cake

Keliling taman safari pake kereta ...

Sesuai dg judulnya cake ini inspirasinya dari Train Cake, tapi ditambah dg inspirasi dari Zoo Cake. Request ini diminta khusus oleh sang ibunda Farid, Mbak Welly. Farid ultah yg ke-2 hari ini.

Jenis cake yg dipilih adalah Heavenly Cheese Vanilla Cake. Cake dicover dg buttercream yg milky kemudian dekorasi dibuat dari fondant yg tentu saja jadinya semua dekorasi bisa dimakan. Termasuk pohon yg ada di cake ini.

Train Adventure in Safari Park Cake


Take a deep look on the cake


Yang ini ceritanya Farid, the birthday boy


Beberapa hari kemudian ada email dari Mbak Welly :
------------------------------------------------------
From: Welly Yunengsih
To:
lsoraya@cbn.net.id
Sent: Monday, April 30, 2007 10:32 AM
Subject: Makasih Mbak Luluk


Assalamua’laikum M’luluk,

M’Luluk, makasih banyak yah kuenya, bagus banget…anakku seneng banget liat kereta api-nya. Heboh banget…kereta api…mau…mau….
Dia nggak focus ke binatang2 sekitarnya…wes..yang diperhatiin kereta apinya…sama boneka yang di atas kereta…ini Farid…..

Habis di foto2….dia sama kuenya…eh..kesenggol deh…pas banget di tulisan Selamat Ulang Tahun FARID-nya….yah…anakku juga kaget sama bingung tanganya penuh kue (sampai bajunya juga kena)…Yah…kuenya kaya kelindes Ban mobil deh pinggirnya….

Tapi nggak apa2, saya puas udah bikin dia seneng di hari ulang tahunnya. O iya, sayang banget mau motong kuenya….keretanya dimakan Farid…manis kan kayak permen…hehehe…kuenya dia nggak suka…soalnya nggak suka keju…

Syukurlah semuanya berjalan lancar…

Makasih banyak yah…..salam dari suamiku, ma’af udah ngerepotin yah….

Wassalam

Welly Yunengsih
--------------------------------------


Alhamdulillah. Meski baru tau belakangan kalo harusnya ada kudanya juga *maaf ya mbak*

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: ,

Monday, April 23, 2007

Home Sweet Home Cake

Rumah impian untuk suami tersayang....

Beberapa wkt yg lalu Mbak Siska Haryani, teman YMku yg ternyata juga client kantorku hehehe, sempat ngobrol soal cake utk suaminya yg akan ultah tgl 23 nanti. Menurut mbak siska, suami tercintanya ini punya rumah impian yg maunya diterjemahkan dalam bentuk cake ultah sang suami. Gak lama desain yg diinginkan masuk ke mailboxku.

------------------------------------------------------------------------
From: "siska haryani" <siska_haryani@yahoo.com>
To: <
Lsoraya@gmail.com>
Sent: Tuesday, April 17, 2007 11:30 AM
Subject: Pesanan KUe Ultah tgl 23 april 2007

Asswrwb..Mbak Kayaknya kue ultahnyaJudulnya “Rumah ku Istana ku”Ada rumah, yang didepannya ada tamañya .. rumput dan pohon manggaDi Belakangnya ada kolam renang .. atau kolam ikan (yang ada pancurannya) ….… Di depan rumah (teras) ada aku (pakai jilbab putih) lagi memangku bayiku (pakai jilbab pink), dan suami pakai baju kokoh dan sarung (pakai peci hitam kalo bisa).. hihihi… JUdah segitu aja yach mbak..Kalo perlu didepan rumah ada jalan aspalnya.. kalo ngga bisa juga gpp..Trus ucapannya .. “Selamat Ulang Tahun Bapak”..
Tks
Wassalam
----------------------------------------

Tadinya agak sedikit kesulitan mengakali desain cake ini di atas cake yg relatif terbatas areanya. Tapi alhamdulillah dicoba beraniin ngeluarin desainnya dalam bentuk cake. Dan ini dia jadinya.
Home Sweet Home Cake


Rumah impian kami ....



Besoknya ada sms dari Mbak Siska ttg cake ini :
"Mbak Luluk yg baik hati, makasih bgt yah. Kuenya uenaaaaak banggeeeeeets. Mau deh jadi pelanggan setianya. Mudah2an gak kapok ya. Kesan2nya: Semuanya pada seneng ngeliat kuenya, jadi pd sayang mau makan orang2nya".

Alhamdulillah. Makasih ya mbak siska dah share ceritanya.
Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: ,

Sunday, April 22, 2007

Dinoco McQueen Car Cake

For McQueen Cars Lover.....

Cake ini dibuat untuk putranya Mbak Nia, Anta, yg ultah hari ini. Desainnya simpel. Dinoco Mcqueen. Hanya yg terlupakan adalah aku gak punya edible dari logo cars dan dinoco. Jadi tantangannya adalah membuat logo dinoco itu sebisa mungkin semirip mungkin *apa coba bahasanya*.

Cakenya dibuat dari Cake Mocca dilapis peanut butter, ganache & peanut chunk. Sesuai permintaan Mbak Nia.

Dinoco McQueen Car Cake



From sideview

Frontview



Ini dia yg menantang sekali : Handmade dinoco logo



Besoknya sempat sms Mbak Nia nanyain cakenya, jawaban beliau :
"Wah bagus ya dan uenak tenan. Aku mau pesen lagi."

Alhamdulillah.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: ,

Friday, April 20, 2007

You're the one cake

"Untuk suami dan papah tercinta"

Sesuai dg judulnya, cake ini dibuat utk suami tercintanya Mbak Ariena yg merayakan ulangtahun. Sang suami ini ceritanya baru pulang dari dinas luar. Jadi ya judulnya sih surprise cake ...wah lomantis ya.

Ide cake hanya sederhana sekali. Dulu aku pernah melakukan ide yg sama utk Grandma Cake. Jadi hanya ada satu figur di atas cake. Setelah itu gak ada hiasan lain. Jadi minim dekorasi. Tapi ini bukan tanpa sebab, karena di sekelilingnya akan dipasang lilin sebanyak usia yg ultah. Jadi bisa aja kok buat sesuatu simpel tapi yg meriah atau elegan.

Semoga bisa jadi inspirasi utk cake decorator lainnya yg mencari ide.

You're the one cake



The birthday husband & father



Alhamdulillah Mbak Ariena berbaik hati utk share fotonya ketika cake itu dipasang puluhan lilin. Waks gak kebayang ya kalo lilinya pas nyala semua spt apa *wondering*.





Email yg masuk beberapa hr kemudian dari Mbak Ariena :
-------------------------------
From: Ariena Forlia Rosanty
To:
Luluk Lely Soraya I
Sent: Tuesday, April 24, 2007 7:38 AM
Subject: thanks ya...


Assalamua’laykum, Wr.WB
Mbak….
Alhamdulillah surprisenya berhasil..
Untung aja “last minutes” mbak luluk punya ide kue dengan bapak duduk ditengah dikelilingi lilin sebanyak 31 Aku bener2 gak punya ide soale, hehehe, suamiku itu sama sekali gak doyan cake, Cuma kok ya doyan sama cakenya mbak luluk pas ultah aqyl november kemaren, makanya aku langsung pesen chocolate devil yang gak pake tema apa2 (***bingung…., klo buat anak2 khan temanya banyak ).

Pagi2 pas suamiku lom bangun, Aqyl ngebangunin papahnya sambil bawa kado , trus gak lama aku bawa kuenya yg udah di pasangin 31 lilin…..
Suami langsung surprise (****gak nyangka.com) sambil komentar…hehehe ini pasti mamalehe …
Trus lanjut dech ke acara tiup lilin rame2, yang heboh sebenernya Aqyl dan sepupu2nya karena lilin yg mesti ditiup banyak..jadi pada puas….

Klo soal kue, rasanya gak perlu dikomentarin lagi ya….
Aku aja yang makannya nge-rem2....kebayang pas ultah aqyl aku lagi hamil naik 2kg seminggu sampe dimarahin dokter :)

Pokoknya Thanks ya Mbak…..

NB: Seharusnya khan perut suamiku Ndut :), semua komentar, kok perutnya rata, aku bilang aja, itu khan “a wish” nya hehehe
Aku kirim foto kuenya setelah dipasangin lilin ya Mbak…jadinya OK banget….apalagi pas lilinnya udah dinyalain, sayang foto pas lilinnya dinyalain gak begitu bagus.

Regards,
Ariena Forlia Rosanty
--------------------------------

Alhamdulillah. Makasih ya mbak.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: ,

Thursday, April 19, 2007

Bear Cake

Special cake for special little girl, Aqeela...

This special cake was created and dedicated to little angel, Aqeela. Her mom is my dear good friend, Mbak Mila.

The cake itself was made from Chocolate devils cake. I used square pan and carving into bear shape (it's pretty easy when you have the design and put it over the cake and carving it).

Then i cover the cake with fondant. And you'll have the bear cake.

Bear Cake



The close up of my head


Enjoy the picture. Mbak Mila, hope you like it.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: ,

Sunday, April 08, 2007

Circus Cake

Special cake for little princess...

Cake ini direquest oleh Mbak Juli utk ultah putri mungilnya, Rachel.
Request khususnya gak ada. Tapi Rachel suka boneka gajah dan perosotan. Awalnya kepikiran buat kebun binatang. Setelah mikir, bosen juga euy takutnya. Jadilah muter otak. Dan nemu ide utk buat sirkus. Dulu pernah mau buat cake ini, tapi gak jadi krn harus keluar kota.

Jadilah cake ini dibuat. Idenya sama spt request. Ada gajah, perosotan dan badut.

Circus Cake

Click to the image for bigger view


In many views....


Gajah sirkus...



Badut yg main perosotan



Rachel, papi dan mami gendong adiknya Rachel




Sorenya dapat update dari Mbak Juli :
"Badut n gajahnya lucu banget. Rachel pasti seneng harus dijauhin dulu. Kalo gak bisa dimainin sm rachel".
Beberapa jam kemudian masuk lagi sms lain dari Mbak Juli:
"Rachel sepanjang jalan bilang mami mau lihat boneka ktnya. Terus wkt potong kue mau dia potong kakak. Semua tanya buat dimana lucu kok bs ada badut n perosotan"

Alhamdulillah. Makasih ya mbak.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Saturday, April 07, 2007

Playground Cake

Taman bermain yang ada ayunan, jungkat jungkit dan perosotan....

Hari itu ada incoming mail yang masuk ke mailboxku
--------------------------------------------------------------
From: "Diah Anggrahita"
To: "Luluk Lely Soraya I" <
lsoraya@gmail.com>
Sent: Wednesday, February 21, 2007 9:16 AM
Subject: Re: Birthday Cake for Averil


Assalamu'alaikum mbak,
Ini perubahan desain yang aku sampein sore kemarin.
Perubahannya ada di bagian Averil. Jadi sebelumnya posisi Averil khan duduk di ayunan sambil dipangku papanya. Nah desain yg baru, inginnya Averil duduk sendiri di ayunan. Untuk posisi papa, dibikin duduk berdua aja sama mama di tikar. Supaya lebih enak aku re-write aja semua request-nya ya mbak.

Tema : Piknik di Taman Bermain/Playground
Request-nya :
- Kue dari Chocolate Devils, ukuran 30 x 30 cm
- Ada Averil, mama, papa, dan 2 kakak sepupunya (1 perempuan 3 thn, 1laki2 8 thn)
- Ada ayunan, jungkat-jungkit, dan perosotan
- Ada mobil Taruna warna Silver
- Rame

Posisi :
- Averil duduk sendiri di ayunan
- Kedua kakak sepupunya main jungkat jungkit
- Mama duduk di tikar piknik bersama makanan2 (note:mama pake jilbab)
- Papa duduk di tikar piknik bareng mama.Ok mbak, mudah2an cukup jelas ya perubahannya :)

Regards,
Diah
------------------------------------------------------------------

Tingkat kesulitan tertinggi adalah buat ayunan. Waksssss. Sampai last minute ambruk juga sebagian ayunannya. Ayunannya dibuat dari tusuk sate yg dibungkus dg fondant. Meski ide akhir nyangga baru belakangan. Utk jungkat jungkit yg aku pikir stabil, at the end dapat kabar dari Mbak Diah ternyata malah mainan ini yg ambruk. Jungkat jungkit dibuat dari wafer yg dilapis fondant. Yg mayan mudah, mbuat perosotan. Dibuat dari cake lapis legit yg diukir dan dibungkus dg fondant. Jadilah cake ini.

Playground Cake



Ayunan dg averil diatasnya



Jungkat-jungkit....




Perosotan .....



Ceritanya ini mobil kijang taruna



Bapak ibunya Averil lg piknik nungguin Averil



Sorenya dapat update berita dari Mbak Diah via sms :
"Alhamdulillah sangat memuaskan mbak. Semua sukabgt. Sampe pada minta bawain pulang. Ayunan bertahan sampe rumah. Jungkat jungkit malah yg patah. Tp ga papa kok. Yg jelas rasa cakenya ueenak. Tengkyu berat mbak luluk. Nanti insya Allah kukirim foto2nya."

Alhamdulillah......makasih ya mbak.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Friday, April 06, 2007

Swimming Competition Cake

And the winner goes to..................

So here's the story, few months ago i made a cake for Umang Moondra, Director for Citigroup. This cake order came from Mbak Yustina, my friend. Couple weeks ago, i got a phone call from Mbak Irma. She work in Citigroup and she asked me if i could make a cake for her boss, Umang. Anyway, few days later i got a phone call from Gauri Moondra. She's Umang's wife. Gauri asked me if i could make birthday cake for their son, Arunava. I remember her email mentioned the detail of the cake :

======================================
from : Gauri Moondra
To : Luluk Lely Soraya I
Date : Mar 23, 2007 7:33 PM
subject : Cake for Arunava's 7th Birthday

Hi Lulu,

Thanks so very much for your email . I was able to discuss the
theme for the cake with my SON and he loved the idea now he is truly excited
and looking forward to seeing it.

We can go ahead with 30cm by 40cm choclate cake with the swim meet theme.
(I think this is the same size as the one you made for my husband as confirmed to me
by Irma.) I was talking to some friends and they too are so excited and can't wait to
see it infact a friend's son has his birthday in June and she's already decided on a cricket theme ......well we will talk about that later....!

Well getting back to ARUNAVA's cake , I have some ideas and will just share them
with you after that I leave it to you.

- we would love nice bright colours , the lovely turquoise blue of the water is great
and children wearing bright coloured swim suits too. One of the cakes on your
website showed a girl in a pretty pink and white swim costume it was great,
and boys in reds and blues.

- Maybe there could be 4 lanes or so with children swimming and some children sitting
under an umbrella on chairs outside , some trees etc....a refree etc, ofcourse with my
son Arunava comming first!!! Idea is many figures as i know there'll be a scramble for
them. The outside area can be white if you think that appropriate, you know best.

- On your website in Alyssa's birthday cake made on 6th August 2005 there were many
children in some kind of action which was great. We all love choclate cake so the inside will have to be your special choclate cake.

---unquoted-----

Thanks again and look forward to getting many cakes from you.

Warm Regards
gauri

======================================

After working with paper and pen, finally i made a design for Arunava' cake. I name it "Swimming Competition Cake. Here is the design :



The next day, Gauri confirmed the no 1 version as Arunava' cake. Quite complicated since i should made more than 10 figures on the cake. But it challenged me !

In the big day, everything was behind my expectation. My pretty daughter, Alyssa, got sick. She had high fever. So i should hold her many time over the night. I didn't remember until i realize it's already early in the morning and finally the cake was almost done. I haven't slept yet. Alyssa got better. I feel so happy that finally i could finished the cake. Alhamdulillah. I thought i'ts gonna be never ending story. I must admit that i feel quite happy with the result.

Swimming Competition Cake
Click to the image for bigger view



Close up



And the winner goes to ............



Swimmers in action




Picnic time



Food stall nearby the pool



Few more hours later, i received a message from Gauri in my cellphone :

"Thanks a ton my dear. The cake was a superhit with everyone. Only one mistake i wish i had asked you your namecard. I would have passed it around to everyone. I was very happy to meet you too. You look as sweet as you sound on the phone. Hope Alyssa is better. I will call and talk to you tomorrow. Thanks so much once again. Love. Gauri."

I feel so relieve. Alhamdulillah.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Monday, April 02, 2007

Sehat Family Cake

Very special gift to 2nd Anniversary of Sehat Group

Tanggal 19 Desember 2007 lalu, gak terasa sudah 2 tahun Milis Sehat ada. Gak terasa juga sudah 2 th aku membantu memoderatori milis yg kaya akan banyak hal. Sehat yg dulu aku kenal dg Sehat sekrg ini yg sudah 2 tahun usianya tetap sama. Masih penuh dengan nuansa kekeluargaan. Masih penuh dg pelajaran jadi ortu yg bijak dan pintar. Masih kental dg nuansa humble dan jauh dari kesan sombong. Yg beda, sekarang Sehat Group sudah bernaung di bawah Yayasan Orang Tua Peduli (YOP) yg didukung oleh World Health Organization (WHO). Dan juga orangnya makin banyak makin mendekati angka 5rb org. Makin bervariasi karakter dan watak membernya.

Dan rasanya gak berlebihan sama sekali, jika cake ini dibuat sbg persembahan utk Sehat Group di acara Famgath tanggal 1 April 2007 kemarin.

Kalo tau milis Sehat, maka gak akan lepas dari sosok dokter yg satu ini. Dr Wati. She's the most amazing woman in the world. She's my 2nd mom. My idol. My teacher. My friend. My love. My all. Rasanya jika semua orang menjelaskan siapa dan bagaimana bunda dokter yg satu ini, gak akan pernah habis kata-kata yg keluar utk mendeskripsikan beliau. Begitu juga saat aku menantang diri sendiri utk membuat karakter beliau. Hal yg sama pas buat karakternya Dr Ian Sakinah. Dokter muda yg so energic, charismatic, warm, charming dab gaul deh. Bersama2 dg dokter muda lainnya (idolaku juga) dr Apin & dr Astrid, dr Ian turut memperkuat jajaran para dokter di milis sehat for dancing the tango together.

Tadinya mau buat beberapa karakter. Ada gendi (mod juga di sehat) & keluarga, samsul (mod juga) & keluarga, dr apin, dr astrid, dsbnya. Tapi apa daya tangan gak mampu. Hari H hanya sanggup buat 12 karakter orang di cake.

Cerita dari cake ini maunya adalah menunjukkan apa yg selama ini terjadi dan dimiliki oleh Sehat Group. Jadilah ada Dr Wati yg funky banget (krn memang begitulah adanya beliau) dikelilingin oleh anak2 kecil. Secara memang blio pediatrician yg selalu jadi figur yg menawan di mata anak2. Termasuk buat my girl, Alyssa, yg menggilai Eyang dr wati ini (padahal blon pernah jadi pasiennya blio). Ada juga para Smart Parents, ortu yg bukan hanya pintar tapi juga bijak. Bijak bersikap, bijak bertutur.

Sehat Family Cake
Click to the image for bigger view



Dokter funky ?! ya iyalah mana ada dokter anak yg rela mengikuti kostum permintaan pasien ciliknya. Sampe pake stoking hitam jaring-jaring demi si pasien cilik. Makanya di figur ini aku buat dr wati pake boot warna oranye. Supaya kesan funkynya lebih ketara. I wish i could replicate (clon) you, dr wati. Pasti aman nyaman sentosa kalo ada > 1 dokter anak spt dirimu, bunda.



Nah ini ketebak dong si mbakyu pokian yg ternyata doyan ama pinky hehehe.



My last words, terima kasih Milis Sehat. Terima kasih utk semua pembelajaran yg telah diberikan. Terima kasih utk mengajariku dan mengingatkanku utk jadi orang tua yg lebih baik utk anakku. Utk selalu bijak dan tidak takabur serta tidak sombong. Utk selalu membuatku tidak pernah berhenti belajar. Terima kasih. Terima kasih. Hanya Allah yg bisa membalas. Amin. And i will love you, Sehat Group, always and ever.

Mamalehe Kitchen
"It's not just a cake"
by Luluk

Labels: